Liburan ke tempat wisata yang itu-itu saja tentu akan membuatmu bosan bukan. Ingin mencoba sesuatu yang baru? Berkuda menjadi salah satu kegiatan seru yang bisa kamu lakukan saat liburan.
Seperti halnya di beberapa tempat wisata ini. Kamu enggak hanya bisa bertemu dengan kuda-kuda yang menggemaskan, tetapi juga bisa menikmati sensasi berkeliling atau menunggangi kuda, lho.
Berikut kumparan rangkum tempat wisata untuk berkuda di Indonesia yang enggak boleh kamu lewatkan.
1. De Ranch, Lembang
Destinasi wisata yang satu ini sudah cukup populer di kalangan wisatawan. Ya, De’Ranch, menawarkan sebuah tempat wisata bernuansa peternakan ala Eropa.
Di sini kamu akan diajak liburan ala-ala koboi. Tapi tenang meski tema utamanya adalah koboi, tidak ada unsur kekerasan sama sekali kok. Malah di sini kamu akan menemukan banyak kegiatan asyik seperti menunggang kuda, berfoto dengan kostum koboi, belanja, makan enak, dan masih banyak lainnya.
Tak hanya itu, bagi kamu yang membawa si kecil, mereka juga bisa mencoba aktivitas lucu seperti naik kuda poni, bermain bareng kelinci, memberi makan sapi dan kambing.
Ada pula wahana yang lebih menantang seperti flying fox, panahan, hingga trampolin. Dijamin, sehari saja tak akan cukup untuk menikmati semua wahana yang terletak di Jl. Maribaya no. 17 Lembang, Bandung Barat, ini.
2. Bale Kuda Stable, Yogyakarta
Kalau mampir ke Yogyakarta, enggak ada salahnya berkunjung ke Bale Kuda Stable kalau kamu ingin merasakan sensasi berkeliling naik kuda.
Objek wisata yang terletak di Dusun Janturan, Desa Tirtoadi, Kecamatan Mlati, Sleman, itu menawarkan sensasi berkuda di medan yang unik.
Kalau wisata berkuda biasanya dilakukan di jalan atau lapangan, wisata berkuda di Bale Kuda Stable dilakukan di sungai dan ruang terbuka lainnya.
Bale Kuda Stable menawarkan beberapa paket untuk perjalanan menunggangi kuda. Enam paket tersebut dibanderol mulai dari seharga Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu, sesuai dengan panjang rute menunggang kuda.
3. Branchsto Equestrian Park, Tangerang
Branchsto Equestrian Park menawarkan pengalaman liburan seru kamu bersama keluarga. Salah satu kegiatan yang bisa kamu lakukan di tempat wisata ini tentu saja berkuda ala koboi.
Tempat ini menyediakan wahana naik kuda, yakni terdapat kuda pony dan kuda besar. Jangan khawatir, karena buat kamu yang bawa anak-anak, mereka juga akan didampingi oleh ahli yang biasa menangani kuda.
Selain berkuda ada kegiatan yang tak kalah seru lainnya seperti, bermain ATV, memanah, menaiki gokart, hingga memberi makan kuda.
Penasaran? Kamu bisa datang langsung ke tempat wisata yang terletak di Jalan BSD Raya Barat, Pagedangan, Kec. Serpong, Tangerang, Banten.
4. Pamulang Equestrian Centre, Tangerang Selatan
Berada tidak jauh dari Banten, tepatnya di Tangerang Selatan masih ada tempat wisata buat kamu yang ingin berkuda. Bernama Pamulang Equestrian Centre, tempat satu ini menyuguhkan tempat wisata untuk berkuda bagi wisatawan.
Selain punya trek atau arena pacuan kuda yang panjang, Pamulang Equestrian juga menjadi tempat bagi wisatawan yang ingin mengenal dan belajar berkuda.
Pamulang Stables & Equestrian tak hanya menjadi tempat wisata berkuda tapi merupakan peternakan, penyewaan dan penitipan kuda.
5. Megastar Batu, Malang
Peternakan Kuda Megastar Batu bisa menjadi tempat wisata yang menarik buat kamu kunjungi bagi penggemar wisata kuda. Tempat ini merupakan salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan.
Mulai dari bertemu dengan kuda-kuda menggemaskan, pose ala-ala di hamparan kebun bunga matahari, sampai nongkrong di kafe yang kece. Semua bisa kamu temukan di tempat ini.
Menariknya lagi di sekitar peternakan kuda juga terdapat taman bunga matahari yang cocok buat kamu jadikan spot foto. Setelah puas berfoto, kamu juga bisa menikmati sajian makanan atau minuman sambil bersantai di Kafe De Kleine yang berada di sekitar area peternakan.
Untuk tiket masuk ke tempat ini kamu juga tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, cukup Rp 25 ribu per orang.
Peternakan Megastar Batu sendiri terletak di Jalan Lingkar Barat Oro-Oro Ombo, Kota Wisata Batu, Jawa Timur.
Saat berwisata jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yang berlaku, ya. Jangan lupa untuk memakai masker, menjaga jarak, dan tidak bepergian kalau kondisi tubuh sedang kurang fit.
6. Bali Island Horse, Bali
Menikmati pesisir pantai di Bali sembari berjalan kaki mungkin sudah biasa. Namun bagaimana rasanya melihat indahnya panorama matahari terbenam di Pulau Dewata sembari menunggang kuda? Pengalaman unik tersebut bisa kamu dapatkan di Bali Island Horse.
Bali Island Horse terletak di Pantai Yeh Gangga, Sudimara, Tabanan. Tempat yang menawarkan wisata berkuda ini dikelola oleh warga Australia dan diklaim sebagai salah satu penyedia tur naik kuda terpopuler di Bali sejak 1994 silam.
Selain menunggang kuda, wisatawan juga bisa menikmati kegiatan lain seperti menaiki ATV.
7. Havana Horse, Salatiga
Terakhir, buat kamu yang ingin menikmati tur keliling naik kuda atau belajar soal teknik berkuda, datang saja ke Havana Horses.
Selain menjadi menjadi lokasi sekolah berkuda, Havana Horses biasanya juga ramai dikunjungi wisatawan.
Tak sampai di situ, tempat ini juga menawarkan keindahan lain seperti pemandangan pegunungan yang masih asri. Kamu juga bisa menikmati kegiatan lain seperti bermain ATV, flying fox, dan masih banyak lagi.
sumber: kumparantravel
Tinggalkan Balasan