Profil
Keindahan Danau Toba tidak ada habisnya. Sudut terbaik melihat Danau Toba adalah dari ketinggianya, salah satunya adalah di Geosite Sipinsur.
Tempat ini menawarkan udara yang sejuk dan kawasannya penuh dengan pepohonan pinus. Wisata Sipinsur berada di Desa Paerung, Humbang Hasundutan, Sumatera Utara.
Tempat ini cocok buat Anda yang ingin mengabadikan momen untuk berfoto dengan latar belakang Danau Toba. Dengan suasana yang sejuk sekali akan menyenangkan buat hunting foto yang bagus.
Keunggulan lokasi Sipinsur ini adalah memiliki pemandangan dan melihat Danau Toba. Dari lokasi Sipinsur, danau terbesar di Asia Tenggara itu tampak memukau dan mepesona.
Apalagi saat kondisi langit yang biru dan gumpalan awan yang indah, menyungguhkan pemandangan alam dengan pegunungan dan dataran di tepi danau.
Selain panorama Danau Toba, Geosite Sipinsur juga memiliki pepohonan pinus. Area ini menjadi tempat yang tepat untuk relaksasi bagi wisatawan.
Wisatawan dapat menikmati rimbunnya pepohonan pinus dan merasakan kesegaran anginnya. Hembusan angin membawa pikiran terasa tenang. Hal ini akan membuat Andi ingin berlama-lama di sini.
Cara menuju lokasi
Untuk mencapai lokasi Wisata Sipinsur pengunjung akan menempuh waktu selama enam jam perjalanan darat dari pusat Kota Medan dengan jarak tempuh 266 km, yang waktu tempuhnya akan semakin cepat dengan adanya pembangunan jalan tol yang abru. Akses jalan menuju Wisata Sipinsur pun sudah cukup baik. Untuk menikmati keindahan hutan pinus dan Danau Toba dari kawasan ini, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket atau gratis. Atau Anda bisa melalui bandara Silangit dengan jarak yang lebih dekat ke lokasi.
Kawasan wisata alam ini bisa dikunjungi setiap hari. Baik hari biasa maupun akhir pekan. Buka mulai pagi hingga malam hari.
Peta
Sorry, no records were found. Please adjust your search criteria and try again.
Sorry, unable to load the Maps API.